Tingkatkan Pelayanan Publik Hingga Ke Pedesaan

By deliklapan.com - Senin, 13 Mei 2024 | 10:12 WIB | 444 Views

MUARA TEWEH – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara (Barut), Edi Fran Aji menilai saat ini banyak dari masyarakat yang tinggal di daerah pelosok belum mendapatkan pelayanan yang maksimal, misalnya dalam pelayanan yang berhubungan dengan pengurusan administrasi data penduduk dan lain sebagainya.

Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Barut diharapkan dapat memaksimalkan pelayanan publik untuk masyarakat sampai ke desa-desa terpencil atau pelosok. “Kami mengharapkan hal ini menjadi perhatian Pemda mengingat pemerintah bertanggung jawab dalam keadilan yang sama dengan seluruh rakyat,” ujarnya, Senin (13/5/24)

Apalagi untuk warga yang bertempat di daerah dalam Sungai Lahei, Kecamatan Teweh Timur dan Lampeong, rata-rata memiliki keterbatasan, misalnya keterbatasan akses jalan serta jaraknya yang jauh dari pusat kota.

Dengan kondisi demikian, tentu menjadi kendala bagi banyak warga yang tinggal di desa terpencil tersebut. Untuk itu diharapkan pemerintah punya terobosan baru, misalnya pelayanan publik secara jemput bola dan lain sebagainya, sehingga warga tidak lagi kesulitan dalam mengurus administrasi mereka.

“Ini adalah aspirasi masyarakat yang terus disampaikan ke kami sebagai wakil dari masyarakat, dengan harapan dapat disampaikan kepada pemerintah untuk ditindak lanjuti,” jelasnya kembali.(ard)

Banner-Topa

Berita Terkait

Berita Terbaru

Sep 19, 2024

Maksimalkan Pelayanan Publik Sampai ke Desa-Desa

Muara Teweh- Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Suhendra menilai saat…

Sep 19, 2024

Harapkan Pemerintah Desa Dapat Maksimalkan BUMdes

Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Hasrat S.Ag…

Sep 19, 2024

Ini Harapan Legislator Barut Terkait Program Pembangunan di Barito Utara

Muara Teweh– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kabupaten Barito…

Sep 18, 2024

Penjabat Bupati dan Jajaran Sambut Wakapolda

Muara Teweh- Wakapolda Kalimantan Tengah Brigjen. Pol. DR. Rakhmad Setyadi,…

Sep 18, 2024

Disnakertrankop UKM Barut Gelar Pelatihan Kreasi Kerajinan Berbahan Dasar Rotan Kombinasi Dengan Kulit

MUARA TEWEH – Pemerintah Kabupaten Barito Utara melalui Dinas Tenaga…

Sep 18, 2024

Legislator Ini Minta Ortu Batasi Anak Gunakan Smartphone

Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Jamilah mengingatkan…