Legislator Dorong Anggaran Desa Akomodir Kepentingan Masyarakat

By deliklapan.com - Kamis, 24 November 2022 | 06:00 WIB | 211 Views

Muara Teweh– Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Nuriyanto mendorong kepada pemerintah desa khususnya untuk para kepala desa (kades) untuk bisa memaksimalkan anggaran desa yang ada untuk mengakomodir kepentingan masyarakat maupun program pembangunan yang ada di desanya masing-masing.

Menurut dia, hal ini yakni jika ada sebuah program pembangunan prioritas maupun pembangunan lainnya yang masih memungkinkan untuk dikerjakan dengan Dana Desa (DD) maupun Anggaran Dana Desa (ADD) maka hendaknya dikerjakan.

Karena disetiap desa mempunyai anggaran desa masing-masing yang harus dimaksimalkan, di samping adanya bantuan dari pemerintah daerah melalui anggaran daerah yang ada.

“Maksud saya seperti ini, jika ada kebutuhan program di desa yang masih bisa dikerjakan dengan anggaran desa maka kerjakan saja menggunakan anggaran desa tersebut, di samping menunggu realisasi dari pemerintah daerah,” kata dia.

Ia menjelaskan, hal ini menyusul dengan adanya keterbatasan anggaran daerah yang mana anggaran tersebut juga harus dimaksimalkan untuk 93 desa/kelurahan yang ada di wilayah Kabupaten Barito Utara.

Dia melanjutkan, dengan demikian disetiap desa memungkinkan hanya mendapatkan beberapa program saja dan sisanya kades harus memaksimalkan anggaran yang ada untuk memajukan desanya.

“Daerah juga ada keterbatasan anggaran karena harus dibagi-bagi juga, sehingga harus pinta-pintar pihak desa mana program yang memang prioritas dan bisa dikerjakan dengan anggaran desa, jadi nanti tinggal rembuk saja antara kades, BPD serta warganya yang ada di desa masing-masing untuk menyepakati program tersebut,” ungkapnya.(cdn)

Banner-Topa

Berita Terkait

Berita Terbaru

Nov 13, 2024

Optimalkan Pelayanan Kesehatan Kepada  Masyarakat 

Puruk Cahu – Dalam momentum peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN)…

Nov 13, 2024

Dewan Mura Berharap Masyarakat Rasakan Hasil Pembangunan

Puruk Cahu – Anggota DPRD Murung Raya (Mura), Rumiadi mengharapkan…

Nov 12, 2024

Sekwan Mura Jelaskan Proses Pengganti Antar Waktu Anggota DPRD Mura yang Mundur

Puruk Cahu – Diketahui terdapat dua nama Anggota DPRD Murung…

Nov 12, 2024

Sekwan Murung Raya Berharap Proses Pelantikan Pimpinan DPRD Mura Diproses Cepat

Puruk Cahu – Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Murung Raya (Mura),…

Nov 12, 2024

Perangkat Desa Harus Ciptakan SDM yang Unggul

Puruk Cahu – Kemampuan sumber daya manusia (SDM) yang unggul…

Nov 11, 2024

Pemuda Diminta Terlibat Aktif dalam Kegiatan Positif 

PURUK CAHU – Anggota DPRD Murung Raya (Mura), Rejikinoor mengajak para…