Seni Bela Diri Kuntau Di Kotim Wajib Dilestarikan

By deliklapan.com - Rabu, 5 Oktober 2022 | 09:40 WIB | 422 Views

SAMPIT – Wakil Ketua Komisi III DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Dadang Siswanto SH meminta agar pemerintah daerah melalui instansi terkait terus mengembangkan hingga memberdayakan seni budaya dan kearifan lokal di daerah ini.

Dalam konteks ini menurutnya Dinas Pariwisata dan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) harus benar-benar ambil andil dalam meningkatkan kesadaran masyarakat khususnya para tokoh, pemuda dan juga kaum perempuan agar dapat berperan aktif dalam menjaga dan melestarikan setiap nilai-nilai seni budaya daerah.

“Potensi itu ada,hanya memang mulai tergerus oleh perkembangan teknologi saat ini, untuk itu kita mendorong agar keterlibatan pemerintah daerah kita melalui dinas terkait selalu pelaksana teknis dapat benar-benar menunjukan kepada masyarakat bahwa mereka peduli terhadap kelestarian Senin dan budaya daerah ini,” ungkapnya rabu (5/10/2022).

Bahkan pria yang kini mulai aktif membina salah satu bidang seni yakni Seni Bela Diri Kuntau di Kotim itu berujar, dalam halnya pembinaan dan pemberdayaan, sudah semestinya harus ada upaya dalam melindungi seni itu sendiri agar tidak tergerus oleh waktu dan perkembangan zaman termasuk budaya luar.

“Silat tradisional kita yakni kuntau bisa dikembangkan di daerah kita ini, namun kalau dibiarkan mereka secara mandiri itu agak sulit, pemerintah daerah harus turun tangan dalam hal ini, banyak sekali potensi tentang budaya kita, seni dan juga lainnya yang berbentuk kearifan lokal yang hingga saat ini masih vakum,” timpalnya.

Bahkan Ketua Fraksi PAN DPRD Kotim itu juga berharap agar Seni Bela Diri tradisional di Kalteng ini bisa masuk dalam IPSI sehingga mendapatkan tempat di kancah internasional kedepannya.

“Harapan kita dengan difasilitasi oleh pemerintah daerah kedepannya silat tradisional kita dapat bersaing hingga kancah internasional, jangan biarkan budaya dan seni lokal kita ini tenggelam termakan waktu,” tutupnya.///(Js).

Banner-Topa

Berita Terkait

Berita Terbaru

Sep 19, 2024

Maksimalkan Pelayanan Publik Sampai ke Desa-Desa

Muara Teweh- Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Suhendra menilai saat…

Sep 19, 2024

Harapkan Pemerintah Desa Dapat Maksimalkan BUMdes

Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Hasrat S.Ag…

Sep 19, 2024

Ini Harapan Legislator Barut Terkait Program Pembangunan di Barito Utara

Muara Teweh– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kabupaten Barito…

Sep 18, 2024

Penjabat Bupati dan Jajaran Sambut Wakapolda

Muara Teweh- Wakapolda Kalimantan Tengah Brigjen. Pol. DR. Rakhmad Setyadi,…

Sep 18, 2024

Disnakertrankop UKM Barut Gelar Pelatihan Kreasi Kerajinan Berbahan Dasar Rotan Kombinasi Dengan Kulit

MUARA TEWEH – Pemerintah Kabupaten Barito Utara melalui Dinas Tenaga…

Sep 18, 2024

Legislator Ini Minta Ortu Batasi Anak Gunakan Smartphone

Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Jamilah mengingatkan…