Legislator Ingatkan Pemkab Kotim, Percepatan Program Pembangunan Fisik

By deliklapan.com - Rabu, 5 Oktober 2022 | 02:04 WIB | 336 Views

SAMPIT Anggota DPRD Kotim Fraksi Golkar, Riskon Fabiansyah mengingatkan Pemerintah Daerah setempat untuk segera melaksanakan program yang bersifat pembangunan fisik di Tahun Anggaran 2022 mengingat sudah memasuki bulan Agustus.”Kami masih melihat bahwa masih sedikit program fisik untuk Tahun Anggaran 2022 yang sudah mulai dikerjakan. Ini tentunya harus menjadi atensi pemerintah Daerah, jangan sampai seperti tahun lalu banyak program fisik yang akhirnya dikerjakan mendekati waktu akhir,” kata Riskon, baru – baru ini.

Menurut Riskon, jika pekerjaan pembangunan dilakukan menjelang masa akhir pembangunan maka kwalitas dan kuantitas dari pekerjaan pembangunan tersebut diragukan karena terkesan terburu-buru.”Karena itu kami berharap Bapak Bupati mengingatkan masing-masing SOPD untuk segera mempercepat pelaksanaan program Fisik yang sudah dianggarkan, karena hal ini juga akan menjadi tolak ukur dalam penyerapan anggaran tahun anggaran 2022,” jelas Riskon.

Ia menambahkan, masalah lain yang juga perlu menjadi atensi pemerintah daerah saat ini yaitu kenaikan harga BBM yang mulai berlaku tanggal 1 agustus kemarin sedikit banyak akan berpengaruh dengan kenaikan harga bahan bangunan.”Kondisi ini otomatis akan berpengaruh dengan RAB yang sudah disusun oleh masing-masing SKPD, tentunya akan berdampak juga pada capaian program fisik yang akan dijalankan, sebab itu hal ini perlu menjadi atensi pemerintah daerah,” Demikian Riskon.(Jn)

Banner-Topa

Berita Terkait

Berita Terbaru

Sep 19, 2024

Maksimalkan Pelayanan Publik Sampai ke Desa-Desa

Muara Teweh- Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Suhendra menilai saat…

Sep 19, 2024

Harapkan Pemerintah Desa Dapat Maksimalkan BUMdes

Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Hasrat S.Ag…

Sep 19, 2024

Ini Harapan Legislator Barut Terkait Program Pembangunan di Barito Utara

Muara Teweh– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kabupaten Barito…

Sep 18, 2024

Penjabat Bupati dan Jajaran Sambut Wakapolda

Muara Teweh- Wakapolda Kalimantan Tengah Brigjen. Pol. DR. Rakhmad Setyadi,…

Sep 18, 2024

Disnakertrankop UKM Barut Gelar Pelatihan Kreasi Kerajinan Berbahan Dasar Rotan Kombinasi Dengan Kulit

MUARA TEWEH – Pemerintah Kabupaten Barito Utara melalui Dinas Tenaga…

Sep 18, 2024

Legislator Ini Minta Ortu Batasi Anak Gunakan Smartphone

Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Jamilah mengingatkan…